Galatasaray ditahan imbang tamunya Schalke dengan skor 1-1. Burak Yilmaz memberi keunggulan lebih dulu tetapi akhirnya Jermaine Jones memberikan peluang bagi Schalke. Menurut Fatih Terim, Gol Jones menghancurkan moral Galatasaray.
Sang manajer, Fatih Terim, menyatakan moral para pemainnya teah rusak karena sang tamu mampu menyamakan kedudukan. Sebenarnya Galatasaray punya peluang membuat skor menjadi 2-0 tetapi Joane lebih dulu menyamakan kedudukan.
"Kami membuat peluang yang baik untuk membuat skor menjadi 2-0 tetapi kemudian gol penyeimbang di akhir babak pertama telah menghancurkan moral pemain. Kami sering kali merepotkan mereka tetapi sayangnya begitu banyak kesalahan sendiri. Para pemain tak memberikan yang terbaik dan kami tahu tidak ada alasan saat bertandang ke Jerman," kata Terim.
Gol Burak Yilmaz merupakan torehan ketujuhnya di Liga Cnahlpion musim ini. Terim pun memberi pujian sembari mempersiapkan Didier Drogba.
"Saya senang dengan performa Burak, dia selalu terus berusaha untuk memperbaiki penampilan."
Galatasaray akan melakoni leg kedua pada 12 Maret di Veltins Arena sekaligus mencari harapan lolos dari babak 16 besar.
0 komentar:
Posting Komentar