2013-02-21

Jelang Derby Milan, Inter Fokus Dulu Hadapi Cluj


Pelatih Internazionale, Andrea Stramccioni, meminta pasukannya untuk fokus kepada laga leg kedua babak 32 besar Liga Europa melawan CFR Cluj, Jumat (22/2) dini hari WIB. Usai pertandingan tersebut I Nerazzurri sudah ditunggu dengan jadwal Serie A yaitu melakoni Derby della Madonnina.

Pada leg pertama di Giuseppe Meazza Internazionale berhasil menaklukkan CFR Cluj melalui gol dari Rodrigo Palacio pada menit ke-20 dan 87. Leg kedua akan dilaksanakan di Stadionul Dr. Constantin Radulescu di Rumania. Usai laga tersebut I Nerazzurri akan menghadapi AC Milan pada Senin (25/2) dini hari WIB.

"Saya pikir Inter harus mengambil satu pertandingan pada satu waktu. Kami bermain melawan Cluj pada leg pertama dengan tim terbaik dan membayarnya dengan kekurangan energi ketika menghadapi Fiorentina," ujar Andrea Stramaccioni di Football Italia.

"Tujuan kami yaitu melaju ke babak berikutnya. Itu tidak akan mudah dan tentu saja bukan kepastian."

"Kami menang leg pertama 2-0 tetapi tidak bisa bermain bertahan nanti. Kami perlu performa Inter dengan penuh konsentrasi. Setelah itu baru kami akan memikirkan derby," kata Stramaccioni.

0 komentar:

Posting Komentar