2013-02-20

Pertahanan Arsenal Buruk, Wenger Puji Bek Muenchen


Manajer Arsenal, Arsene Wenger, merasa kecewa dengan kekalahan 1-3 dari Bayern Muenchen di leg pertama babak 16 Besar Liga Champion, Rabu (20/2) dini hari WIB. Salah satu hal yang ia keluhkan adalah mengenai kinerja di lini belakang.

Arsene Wenger menilai beknya tampil gugup saat menjamu Muenchen di Emirates Stadium. Itulah sebabnya Per Mertesacker dkk. tidak bisa mengawal striker lawan dengan baik.

"Kami sedikit gugup. Kami ingin melakukan usaha yang lebih baik," kata sang manajer seperti dikutip situs resmi Arsenal.

Sementara pertahanan The Gunners rapuh, Wenger justru memuji penampilan dua bek Muenchen, Philipp Lahm dan David Alaba. Ia menilai dua pemain tersebut tampil sangat baik di lini pertahanan FC Hollywood.

"Saya merasa Lahm dan Alaba luar biasa malam ini. Ketika mendapat bola, mereka selalu menciptakan banyak bahaya. Itu adalah hal yang sulit bagi seorang pemain bertahan," ujar Wenger.

Usai bentrokan di Emirates Stadium, kedua tim akan bertemu lagi dalam leg kedua pada 13 Maret mendatang. Meriam London wajib menggelontorkan tiga gol tanpa balas jika ingin lolos ke babak berikutnya.

0 komentar:

Posting Komentar